ShoutMix chat widget

Sabtu, 16 April 2011

6 Cara Makan Yang Sehat

Banyak orang yang tahu tentang gaya hidup sehat. Mereka tahu harus berhenti merokok, harus rutin berolahraga dan lebih banyak tidur yang berkualitas. Namun, seringkali mereka tidak mengerti jenis makanan seperti apa yang harus dimakan dan juga tidak tahu alasan mengapa harus makan dengan aturan tertentu.
Jan de Vries, praktisi pelopor naturopati dari Skotlandia, mengingatkan pentingnya keseimbangan konsumsi makanan dan minuman untuk mencapai kesehatan yang sempurna.
Bertikut 6 aturan makan sehat ala Jan de Vries :
  1. Jalani pola makan berbasis pangan nabati. Buah, sayuran, serealia utuh (whole grains), dan kacang - kacangan harus menjadi basis dari nutrisi harian. Kira - kira 70 % dari asupan makanan harian sebaiknya terdir dari pangan nabati. Selain kandungan seratnya tinggi yang bermanfaat bagi pencernaan, pangan nabati mengandung semua vitamin mineral, dan antioksidan yang dibutuhkan oleh tubuh. Unutk memaksimalkan manfaatnya, sebaiknya pangan nabati dikonsumsi dalam kondisi segar atau dengan proses pengolahan minimal.
  2. Pangan hewani hanya dikonsumsi seminggu sekali. Konsumsi pangan hewani, terutama daging merah, sebaiknya dibatasi karena mengnadung banyak lemak yang berbahaya bagi kesehatan. Tidak usah takut akan kekurangan protein karena tidak mengkonsumsi daging, karena protein bisa anda peroleh dari pangan nabati seperti kacang - kacangan dan serealia. Sebaliknya konsumsi ikan yang mengandung asam lemak omega 3, seperti salmon, sarden, dan makarel, karena berperan melindungi dari serangan jantung.
  3. Gunakan lemak yang sehat. Proporsi lemak dalam menu harian sebaiknya tidak lebih dari 20 - 30 %. Sebaiknya hindari lemak hewani dan gunakan lemak nabati tak jenuh (unsaturated fat) seperti minyak zaitun dan kanola yang bermanfaat bagi kesehatan jantung.
  4. Kurangi konsumsi gula dan garam. Jika mampu, hindari konsumsi gula dan garam. Baik dalam bentuk makanan manis, makanan kemasan, maupun penggunaan gula dan garam dalam pengolahan makanan.
  5. Minum banyak air. Minimal 6-8 gelas air sehari akan mencegah anda dari dehidrasi. Selain air, teh yang kaya antioksidan merupkan minuman ideal utnuk diminum setiap hari. Susu fermentasi yang mengandung probiotik seperti yogurt dan kefir juga bisa menjadi pilihan anda utnuk meningkatkan kesehatan pencernaan.
  6. Harus ada jeda antara waktu makan. Sebaiknya beri jarak +- 5 jam diantara waktu makan. Makanan akan menetap di lambung untuk dicerna dan setelah 4- 5 jam akan meninggalkan lambung. Jika ada makanan baru yang masuk ke lambung sebelum periode ini berakhir, ada dua kemungkinan yang terjadi. Pertama, makanan pertama tidak tercerna sempurna dan akan mengalami fermentasi di lamung. Kemungkinan kedua, makanan yang baru masuk tadi tidak akan dicerna oleh lambung dan kedua makanan tadi langsung masuk ke usu halus tanpa tercerna sempurna. Akibatnya, bakteri di usus halus akan memfermentasikan makanan tak tercerna sempurna tadi dan memproduksi gas yang menyebabkan kembung dan rasa tak nyaman di perut.

READ MORE - 6 Cara Makan Yang Sehat

Tips Biar Nasi Tetap Awet

Seringkali nasi di rice cooker bila dibiarkan bermalam, atau lebih dari 1 hari akan berubah warna atau berubah bau. Memang tidak basi, tapi rasa nya pun sudah berbeda.
Ada tips yang bisa dilakukan agar nasi putih di rice cooker lebih awet. Caranya :
Setelah beras selesai dibersihkan kemudian dimasukkan ke dalam rice cooker untuk dimasak, ambil irisan jeruk nipis, 1 atau 2 iris, tergantung banyak nya beras yang dimasak. Perasan air jeruk nipis tersebut dimasukkan ke dalam beras yang siap dimasak.
Bila ingin nasi lebih wangi, bisa dimasukkan daun pandanwangi ke dalam beras yang siap dimasak tersebut.
Setelah air perasan jeruk nipis dan daun pandan wangi dimasukkan, baru beras siap dimasak.
Dijamin, nasi tidak akan gampang basi walaupun menginap diluar rice cooker semalaman dan tidak mudah cepat berubah warna dan rasa.
Selamat mencoba.
READ MORE - Tips Biar Nasi Tetap Awet

5 Pertimbangan Sebelum Membeli Playbook


Research In Motion (RIM) akhirnya secara resmi melepas tablet PlayBook BlackBerry ke sejumlah toko retail pada 19 April mendatang. Namun sebelum Anda membeli tablet ini, ada baiknya berpikir dengan matang terlebih dahulu.

Pasalnya, ada beberapa alasan menurut eWeek, di PlayBook ini yang mungkin bisa menjadi acuan untuk membeli perangkat tablet ini. Berikut beberapa alasan tersebut, yang dikutip Jumat (15/4/2011).

1. PlayBook ini akan berguna jika terhubung dengan BlackBerry
Salah satu fitur yang paling kontroversial dari PlayBook ini adalah, fitur BlackBerry Bridges. Artinya hanya BlackBerry yang menjadi satu-satunya jembatan bagi PlayBook ini agar bisa menjalankan BBM, push email, sinkronisasi kalender dan lainnya. Selain smartphone itu, jangan harap bisa dilakukan.

2. Layar yang kecil
BlackBerry Playbook hadir dengan layar 7 inci. Pada ukuran itu, RIM telah mengatakan bahwa perangkat ini akan hadir jauh lebih mobile dari rekan-rekan yang lebih besar, seperti Xoom Motorola, yang memiliki layar 10,1 inci. Namun, 7 inci agak kecil dalam kaitannya dengan apa yang ada di pasar tablet. Mengingat pemimpin di pasar, iPad 2, hadir dengan layar 9,7 inci.

3. Aplikasi yang belum terlalu banyak
Sebagai pemain baru, PlayBook ternyata hadir dengan aplikasi yang belum terlalu banyak. Tercatat hanya 3.000 aplikasi yang tersedia untuk tablet ini. iPad Apple, di sisi lain, memiliki 65.000 aplikasi yang tersedia di App Store. Itu perbedaan besar yang pelanggan mungkin ingin diingat.

4. Menggunakan sistem operasi yang baru
PlayBook hadir dengan sistem operasi baru, bernama QNX Software yang artinya pengguna harus mulai terbiasa menggunakan OS yang baru.

5. Harga turut mempengaruhi
Harga PlayBook menghadirkan tiga model yang berbeda, untuk 16GB dibanderol seharga USD500, sedangkan 32GB dihargai USD600, yang paling mahal USD700 untuk kapasitas 64GB.
READ MORE - 5 Pertimbangan Sebelum Membeli Playbook

Kamis, 14 April 2011

Tips Cara Mandi Yang Baik

Kebiasaan orang MANDI adalah dengan cara langsung mengguyur badan secara keseluruhan. Kebiasaan mandi seperti ini akan merugikan kesehatan badan, terutama berkaitan dengan masalah masuk angin dan influensa. Dengan cara mandi seperti ini akan menyebabkan hawa panas tubuh terperangkap di dalam badan yang akan menyebabkan keseimbangan hawa panas dalam tubuh dan hawa dingin menjadi terganggu. Berikut ini saya paparkan cara mandi yang benar yang dapat membantu meningkatkan kesehatan anda, terutama yang sering terserang masuk angin dan influensa.
Cara memulai mandi yang benar, dengan urutan sebagai berikut :
1. Menyiram mulai dari ujung jari kaki (kanan dan kiri) ke arah atas sampai lutut;
2. Menyiram mulai dari lutut (kanan dan kiri) ke arah atas sampai bagian perut;
3. Menyiram mulai dari bagian perut ke arah atas sampai pundak;
4. Menyiram mulai jari ujung jari tangan (kanan dan kiri) sampai ke pundak;
5. Menyiram mulai dari bagian leher ke arah atas sampai kepala.
6. Menyikat Gigi
Urutan kegiatan seperti tersebut di atas harus berurutan dari 1 sampai 6 dan masing-masing dilakukan sebanyak minimal 3 (tiga) kali kecuali menyikat gigi. Memulai mandi dari bagian bawah terlebih dahulu dimaksudkan agar hawa panas tubuh terangkat ke bagian atas tubuh dan akhirnya akan terbuang keluar melalui lubang-lubang (rongga) tubuh bagian atas seperti mulut, hidung dan telinga.
Pada saat menyiram bagian perut dan bagian dada (urutan 3&4) biasanya kita akan merasakan merinding, hal ini disebabkan oleh bergeraknya hawa panas tubuh dari bagian bawah badan ke bagian atas. Pada saat menyiram kepala, orang yang mandi akan merasa sedikit pusing. Rasa pusing ini disebabkan oleh keluarnya hawa panas tubuh melalui rongga bagian atas seperti mulut, hidung dan telinga. Setelah itu baru kita menyikat gigi.
Bila kegiatan mandi ini dilaksanakan terus menerus (konsisten), maka kira-kira dalam waktu 2 (dua) sampai 3 (tiga) bulan anda akan merasakan manfaatnya, badan akan terasa segar, ringan dalam bergerak dan akan terhindar dari sakit influensa dan masuk angin. sekian dan terima kasih
READ MORE - Tips Cara Mandi Yang Baik

Agar Kita Tak Salah Ketika Memilih Pasangan

Salah memilih pasangan atau pendamping hanya akan menimbulkan luka mendalam di hati Anda. Karena itu, sebelum jatuh cinta, ada beberapa hal yang harus Anda siapkan. neh dia hal-hal yang perlu di perhatikan...hehehe

1. Ketahui niat Anda
Sebelum mulai menilai orang lain, yang harus dilakukan adalah mengetahui niat Anda menjalin hubungan. Jika alasannya Anda dan si dia saling menyayangi, silakan teruskan. Namun jika Anda hanya mencari pelampiasan atas rasa sakit hati akibat hubungan sebelumnya, atau putus asa karena sahabat Anda yang lain telah memiliki pasangan, sebaiknya pikir-pikir lagi. 

Sebuah hubungan yang dimulai dengan niat tidak serius atau tidak baik, biasanya tak akan berakhir dengan baik.

2. Naikkan standar
Jangan mudah terlena dengan penampilan dan kata-kata manis. Tak ada salahnya untuk menaikkan standar Anda dalam mencari pasangan. Hal ini bukan berarti Anda sombong atau jual mahal. Tak ada salahnya mencari pasangan yang paling baik bagi diri Anda, bukan?

3. Berbagi cerita
Tak ada salahnya untuk berbagi cerita cinta Anda dengan saudara atau sahabat. Dengarkanlah pendapat mereka mengenai pilihan Anda. Penilaian objektif dari mereka akan membantu Anda melihat sisi sebenarnya dari pasangan.

4. Buat daftar keburukan dan kelebihan
Jika semua hal di atas sudah dilakukan namun perasaan Anda tak juga bisa diyakinkan, kini saatnya membuat daftar keburukan dan kelebihan. Coba lihat daftar mana yang lebih panjang. Jika keburukan lebih banyak dari kelebihan, maka tak perlu lagi meneruskan hubungan. Sebaliknya, jika kebaikan lebih banyak dari kekurangan, pertahankan si dia.
semoga saja tips ini bermanfaat bagi kita semua........
READ MORE - Agar Kita Tak Salah Ketika Memilih Pasangan

Rabu, 13 April 2011

Si Cantik Ini Mampu Tidur Selama 13 Hari.



Remaja di Inggris ini menderita Sindrom Kleine-Levin alias "Penyakit Putri Tidur"
Cantik dan cerdas. Itulah kesan pertama yang ditujukan bagi seorang remaja asal Inggris, Louisa Ball. Namun gadis berusia 15 tahun ini ternyata memiliki kebiasaan yang cukup menggelisahkan, yaitu tidur selama berhari-hari. 

Menurut laman stasiun televisi NBC, Louisa kemungkinan mengidap suatu sindrom bernama Kleine-Levin, yang populer disebut "Penyakit Putri Tidur." Tak heran, bila Louisa tahan terlelap bahkan hingga selama 13 hari. 

Ibu Louisa, Lottie, mengungkapkan bahwa putrinya itu mulai mengalami kebiasaan yang tak wajar sejak setahun yang lalu. Awalnya, dia menderita gejala mirip flu. Namun setelah menderita gejala itu, Louisa sering diketahui tidur dalam jangka waktu yang sangat lama. 

Selama terlelap, Louisa tampak tidak terganggu oleh guncangan atau dorongan. "Kami tidak mampu membangunan dia," kata Lottie saat diwawancara NBC dalam suatu acara yang ditayangkan Jumat pekan lalu, 5 Februari 2010. 

Kebiasaan itulah yang membuat Lottie resah. Pasalnya, akibat tidur dalam jangka waktu lama, Louisa justru sering melewatkan jam makan. "Saya sering berkata kepada dia, 'Louisa, ayo bangun bangun. Makanlah dulu.' Dia tampaknya tidak punya tenaga hanya untuk membuka kelopak matanya," kata Lottie.  

Louisa kini lebih sering menghabiskan waktu untuk tidur, baik itu saat liburan keluarga, saat rehat latihan menari, bahkan pada saat ujian sekolah. 

Dia sendiri juga mengaku resah karena bisa tidur berlama-lama. "Saya sudah begitu kesal karena mengalami penyakit ini, sudah tentu banyak hal yang telah saya lewatkan," kata Louisa seperti dikutip harian News of The World akhir Januari lalu. "Saya tidak bisa ingat apapun saat bangun. Saya pun berpikir, 'Mengapa ini terjadi pada diri saya'," lanjut dia. 

Sejak tahun lalu, Louisa diperiksa tim dokter di Rumah Sakit St. George's di Tooting, Inggris. Menurut diagnosa dokter, dia menderita Sindrom Kleine-Levin, yang membuat penderita bisa tertidur dalam jangka waktu yang lama. Penderita sempat terjaga untuk beberapa saat, namun akan merasa linglung dan tidak benar-benar sadar.  

Di penjuru dunia, penderita sindrom itu diperkirakan sebanyak 1.000 orang. Menurut dokter, Penyakit Putri Tidur itu sering menyerang remaja, terutama berusia antara 8 hingga 12 tahun. Namun, sindrom itu bisa hilang dengan sendirinya. 

Tim dokter sejauh tidak tahu persis apa penyebabnya dan bagaimana menyembuhkan penderita Penyakit Putri Tidur. Kini, Louisa hanya bisa berharap bahwa sindrom itu bisa segera hilang dengan sendirinya. "Saya berharap suatu hari nanti bisa terbebas dari masalah itu," kata Louisa.
READ MORE - Si Cantik Ini Mampu Tidur Selama 13 Hari.

Selasa, 12 April 2011

Remaja Penggemar Musik Lebih Muda Terkena Depresi

REMAJA yang menghabiskan banyak waktu mendengarkan musik lebih berisiko mengalami depresi daripada remaja yang memiliki kegemaran membaca. Demikian diungkap sejumlah peneliti dariUniversity of Pittsburgh School of Medicine, Amerika Serikat.

Peneliti melibatkan 106 peserta untuk mencari keterkaitan media dengan kesehatan emosional. Selama dua bulan, peneliti meminta peserta uji coba selama puluhan kali untuk melaporkan jenis media yang mereka terima, termasuk televisi, musik, video game, internet, majalah, dan buku.

Para ahli menemukan remaja yang menghabiskan sebagian besar waktu mereka mendengarkan musik 8,3 kali lebih berisiko menjadi depresi. Di sisi lain, mereka yang lebih suka membaca buku hanya sepersepuluh dari penggemar musik yang berisiko depresi.

"Pada titik ini, tidak jelas apakah orang depresi mendengarkan musik sebagai pelarian atau apakah mendengarkan musik dalam jumlah besar dapat menyebabkan depresi atau keduanya. Apa pun itu, temuan tersebut dapat membantu dokter dan para orang tua menyadari adanya kaitan antara media dan depresi," kata Dr Briaqn Primack, asisten profesor kedokteran dan pediatri di Pitt's School of Medicine.

Menurut Institut Nasional Kesehatan Mental, penyakit depresi diperkirakan memengaruhi satu dari 12 remaja.
READ MORE - Remaja Penggemar Musik Lebih Muda Terkena Depresi